Jumat, 22 Maret 2013

CONTOH PIDATO TENTANG LINGKUNGAN


Assalamualaikum Wr.Wb

            Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua,yang terhormat Ibu kepala SMPN 1 Sewon,bapak ibu guru serta teman-teman yang berbahagia.Dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup dunia yang jatuh pada hari Rabu, 5 Juni 2013 ini,saya mewakili teman-teman SMPN 1 Sewon akan membawakan pidato yang bertema  “Bersih Lingkunganku,Sehat Jiwa Ragaku”.

Pertama-tama,marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, atas Rahmat dan Hidayah-Nya pada hari ini kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat dan semangat di tempat yang cerah ini dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Dunia.

Perlu kita sadari bahwa lingkungan adalah tempat menggantungkan hidup bagi kita semua,umat manusia. Maka kita harus dan wajib menjaga lingkungan kita baik-baik agar bumi menghasilkan keuntungan bagi kita, bukan kerugian bahkan bencana bagi kita. Salah satu cara agar lingkungan tidak memberikan bencana bagi kita adalah menjaga kebersihan lingkungan

Menjaga kebersihan lingkungan adalah cara terbaik dalam mencegah berbagai penyakit. Menjaga kebersihan lingkungan dapat dimulai dari membersihkan sekolah kita. Apabila sekolah kita bersih maka orang lainpun tak segan untuk mencontoh kebiasaan baik kita dalam membersihkan sekolah kita ini. Dan kita sebagai penghuni sekolah ini juga terkena dampak positifnya yaitu kegiatan belajar mengajar menjadi nyaman karena lingkungan sekolah kita bersih dan kebersihan juga berdampak baik bagi kesehatan tubuh setiap manusia.

Sebagai penutup saya mengutip kata pepatah yang mengatakan bahwa “kebersihan adalah sebagian dari iman” maka apabila seseorang tidak peduli terhadap kebersihan maka ia sesungguhnya bukan merupakan orang yang beriman penuh. Kedepanya saya juga lebih berharap kita sebagai umat manusia dapat lebih giat lagi dalam menjaga kebersihan lingkungan.
Saya mewakili teman-teman mengucapkan terimakasih atas perhatian bapak ibu guru,saya mohon maaf apabila terdapat kata yang kurang berkenan.
Wassalamualaikum Wr.Wb

0 komentar:

Posting Komentar